No image available for this title

Buku

Pengaruh Promosi dan Kualitas Pelayanan Terhadap Keputusan Pembelian pada Yogya Riau Jnction Bandung



Rizcky Ramadhani, 66120050 “Pengaruh Promosi dan Kualitas Pelayanan Terhadap Keputusan Pembelian pada Yogya Riau Junction.”
Yogya Riau Junction adalah cabang ke-33 Yogya Group yang merupakan perusahaan ritel asli Indonesia yang berpusat di kota Bandung, Jawa Barat. Yogya Riau Junction memiliki segmentasi pasar yang bebeda dengan Yogya dan Griya lainnya, Yogya Riau Junction diperuntukan untuk keluarga muda dan kalangan middle up serta ditunjang dengan produk-produk impor berkualitas. Persaingan industri ritel yang semakin ketat menyebabkan suatu perusahaan harus memiliki strategi pemasaran yang baik khususnya dalam promosi dan pelayanan dikarenakan semua perusahaan ritel menjual produk yang relatif sama akan tetapi promosi dan kualitas pelayanan yang diberikan belum tentu sama dan dapat diterima di mata konsumen. Promosi dan kualitas pelayanan merupakan salah satu faktor pertimbangan konsumen dalam melakukan pembelian. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh promosi dan kualitas pelayanan terhadap keputusan pembelian dengan sampel sebanyak 100 responden yang diambil melalui teknik purposive sampling. Penelitian ini dilakukan dengan metode deskriptif verifikatif dengan analisa uji regresi linear berganda. Berdasarkan uji simultan diperoleh Fhitung yang lebih besar dari Ftabel sebesar 117,176 yang menyatakan bahwa promosi dan kualitas pelayanan besama-sama berpengaruh positif secara signifikan terhadap keputusan pembelian dari hasil persamaan regresi diperoleh Y = 0,131X1 + 0,678X2 yang berarti promosi (0,131) dan kualitas pelayanan (0,678) berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian. Promosi dan kualitas pelayanan memberikan konstribusi sebesar 70,1% dan sisanya sebesar 29,9% dipengaruhi faktor lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini.

Kata Kunci : promosi, kualitas pelayanan, keputusan pembelian


Ketersediaan

S00127K064/S1.MJ.SKP/2016-2017PerpustakaanTersedia

Informasi Detail

Nomor Serial
064/S1.MJ.SKP/2016-2017
Penerbit UNIVERSITAS BSI BANDUNG : .,
ISBN/ISSN
-
Judul Seri
-
Deskripsi Fisik
-
Subyek

Versi lain

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL DOKUMEN


Kembali ke sebelumnyaXML Detail