Image of Perputaran Persediaan, Pertumbuhan Penjualan Terhadap ROA pada PT. Sunson Textile Manufactured Tbk. Periode 2010-2016

Skripsi

Perputaran Persediaan, Pertumbuhan Penjualan Terhadap ROA pada PT. Sunson Textile Manufactured Tbk. Periode 2010-2016



ABSTRAK


Ai Mamay (65130049), Pengaruh Perputaran Persediaan dan Pertumbuhan Penjualan Terhadap ROA Pada PT Sunson Textile Manufactured Tbk. Periode 2010-2016

Penelitian ini mempunyai tujuan untuk mengetahui pengaruh perputaran persediaan dan pertumbuhan penjualan terhadap profitabilitas ROA. Data sekunder digunakan dalam penelitian ini berupa laporan keuangan perusahaan manufaktur PT Sunson Textile Manufactured Tbk. periode 2010-2016. Metode analisis yang digunakan adalah deskriptif verifikatif, uji F dan uji T. Berdasarkan hasil analisis regresi dinyatakan bahwa “Perputaran Persediaan secara parsial berpengaruh signifikan terhadap ROA”, sedangkan “Pertumbuhan Penjualan secara parsial tidak berpengaruh signifikan terhadap ROA”. Hasil analisis regresi dari penelitian ini secara simultan terdapat pengaruh “Penjualan Kredit dan Piutang Tak Tertagih terhadap ROA”. Berdasarkan hasil dari tabel koefisien determinasi, nilai adjusted R² adalah sebesar 0,8817. Hal ini berarti kemampuan variabel independen yakni perputaran persediaan dan pertumbuhan penjualan dalam menjelaskan variabel dependen yakni ROA adalah sebesar 88,17%, sedangkan 11,83% dijelaskan oleh variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini.


Kata kunci : Perputaran Persediaan, Pertumbuhan Penjualan, ROA


Ketersediaan

T00006S036/S1.AK.SKP/2017-2018AkuntansiTersedia

Informasi Detail

Nomor Serial
036/S1.AK.SKP/2017-2018
Penerbit UNIVERSITAS BSI BANDUNG : .,
ISBN/ISSN
-
Judul Seri
-
Deskripsi Fisik
-
Subyek

Versi lain

Tidak tersedia versi lain


Lampiran Berkas



Informasi


DETAIL DOKUMEN


Kembali ke sebelumnyaXML Detail