Image of Strategi Komunikasi Dakwah Melalui Media Streaming (Pengalaman Pengelola Pusdai TV dalam Penggunaan Media Streaming Sebagai Strategi Komunikasi dakwah )

Skripsi

Strategi Komunikasi Dakwah Melalui Media Streaming (Pengalaman Pengelola Pusdai TV dalam Penggunaan Media Streaming Sebagai Strategi Komunikasi dakwah )



ABSTRAK

INKE NUARI, 45130007, 2018, “Strategi Komunikasi Dakwah Melalui Media Streaming (Analisis Fenomenologi Pusdai TV Sebagai Media Dalam Meningkatkan Eksistensi Dakwah)”. Perkembangan teknologi informasi memudahkan jalan untuk penyebaran syiar Islam atau yang lebih dikenal dengan istilah dakwah. Salah satu media dakwah kontemporer yang menggunakan media baru adalah Pusdai TV. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji strategi komunikasi dakwah yang di lakukan oleh pengelola Pusdai TV. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan pendekatan fenomenologi. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi, wawancara, serta analisis dokumen. Hasil yang diperoleh peneliti adalah strategi komunikasi dakwah yang dilakukan oleh pengelola Pusdai TV adalah pemilihan media yang di landasi oleh perkembangan teknologi serta mengikuti dominasi penggunaan internet di masyarakat serta karena keunggulan internet dalam segi coverage area. Yang kedua adalah perencanaan pesan yang meliputi menentukan tujuan, analisa audience, serta membentuk kepercayaan audience. Ketiga, strategi komunikasi dakwah yang dilakukan pengelola Pusdai TV adalah pendekatan komunikasi. Yaitu pendekatan internal dan eksternal. Terdapat tiga pendekatan eksternal, yakni pendekatan resonansi, rasional, dan brand image. Hal terakhir dalam strategi komunikasi dakwah Pusdai TV adalah dengan meneliti bagaimana feedback audience. Dengan semua strategi yang dilakukan oleh Pusdai TV, maka didapatkan feedback berupa audience aktif, pemuasan kebutuhan, dan yang terakhir loyalitas audience.
Kata Kunci: Strategi, Komunikasi, Dakwah, Streaming, Media


Ketersediaan

S00761K030 / S1.KM.SKP / 2018-2019Ilmu KomunikasiTersedia

Informasi Detail

Nomor Serial
030 / S1.KM.SKP / 2018-2019
Penerbit UNIVERSITAS BSI BANDUNG : .,
ISBN/ISSN
-
Judul Seri
-
Deskripsi Fisik
-
Subyek

Versi lain

Tidak tersedia versi lain


Lampiran Berkas



Informasi


DETAIL DOKUMEN


Kembali ke sebelumnyaXML Detail