No image available for this title

Skripsi

Sistem Pakar Kebutuhan Gizi Seimbang Pada Usia Produktif



ABSTRAK
Vina Pertamawaty (16150095), Sistem Pakar Kebutuhan Gizi Seimbang Pada Usia Produktif
Masyarakat usia produktif memiliki aktivitas yang cenderung lebih padat daripada usia lainnya. Aktivitas yang padat ditambah dengan gaya hidup yang tidak baik memicu munculnya penyakit degeneratif yang mulai menyerang di usia muda. Berdasarkan fenomena tersebut, maka perlu dibangun sebuah sistem pakar yang dapat memberikan informasi kebutuhan asupan gizi yang disesuaikan dengan kondisi kesehatan pengguna. Selain itu diberikan juga susunan bahan makanan beserta takaran yang sesuai dengan kebutuhan gizi pengguna. Sistem pakar dibangun menggunakan bahasa pemrograman PHP dan database MySQL dengan tool yang digunakan yaitu Dreamweaver 8. Target pengguna adalah masyarakat usia produktif dengan rentang usia 18 sampai 55 tahun. Menggunakan metode certainty factor dan penelusuran forward chaining untuk mencari kemungkinan penyakit yang diderita user, kemudian menentukan jenis diet yang cocok berdasarkan penyakit yang diderita pengguna. Solusi yang diberikan adalah saran diet yang tepat dan informasi kebutuhan kalori yang harus dipenuhi. Hasil penelitian menggunakan metode pengujian beta dapat disimpulkan bahwa sistem pakar kebutuhan gizi seimbang pada usia produktif memudahkan masyarakat dalam mendapatkan informasi mengenai asupan gizi yang sesuai dengan kondisi kesehatannya. Penerapan metode certainty factor dalam memberikan informasi besarnya keyakinan penyakit membantu masyarakat untuk lebih memperhatikan asupan gizinya agar penyakit tidak semakin parah.
Kata Kunci : Sistem Pakar, Forward Chaining, Certainty Factor, Penyakit Degeneratif.


Ketersediaan

S01073K045 / S1.SI.SKP /2016 - 2017PerpustakaanTersedia

Informasi Detail

Nomor Serial
045 / S1.SI.SKP /2016 - 2017
Penerbit UNIVERSITAS BSI BANDUNG : .,
ISBN/ISSN
-
Judul Seri
-
Deskripsi Fisik
-
Subyek

Versi lain

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL DOKUMEN


Kembali ke sebelumnyaXML Detail