Image of

Skripsi

"Pengaruh Aplikasi Selly Sebagai Alat Komunikasi Terhadap Kepuasan Penjual Online di Pasar Andir (Studi Deskriptif Kuantitatif pada Penjualan Online Pasar Andir Kota Bandung 2019)"



ABSTRAK

ROHMATULLOH, 45140107, 2019, Pengaruh Aplikasi Selly Sebagai Alat Komunikasi Terhadap Kepuasan Penjual Online Di Pasar Andir (Studi Deskriptif Kuantitatif pada Penjual Online Pasar Andir Kota Bandung 2019) Fokus penelitian tentang penjualan yang menurun diakibatkan kurang nyamannya pembeli. Kepuasan pembeli merupakan response atau tanggapan yang diberikan oleh pihak penjual atas terpenuhinya kebutuhan, sehingga memperoleh rasa senang atau nyaman. Selly adalah aplikasi keyboard dan dashboard yang dapat membantu, mengelola, dan mengatur penjualan online dari aplikasi chat apapun. Aplikasi ini dikembangkan oleh anak bangsa dibawah naungan PT. Koneksi Integrasi. Maka dari itu penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tanggapan tentang aplikasi Selly sebagai alat komunikasi, mengetahui kepuasan penjual online terhadap aplikasi Selly sebagai alat komunikasi transaksi dengan pembeli, dan mengetahui penggunaan aplikasi Selly sebagai alat komunikasi terhadap kepuasan penjual online di pasar Andir Kota Bandung. Penelitian ini menggunakan pendekatan studi deskriptif kuantitatif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara kuisioner dan observasi. Berdasarkan hasil deskriptif variabel Penggunaan aplikasi Selly sebagai alat komunikasi (X) sangat tinggi, variabel (Y) kepuasan penjual online di Pasar Andir dapat dikatakan sangat baik. Hasil yang diperoleh signifikasi 0,000 < 0,05, pengguna aplikasi Selly sebagai alat komunikasi (X) memiliki pengaruh yang positif signifikan terhadap kepuasan penjual online di Pasar Andir dengan Koefisien Determinasi 54% pengguna Aplikasi Selly sebagai alat komunikasi dapat dijelaskan oleh variabel kepuasan penjual online di Pasar Andir, sedangkan sisanya yaitu 46% dipengaruhi oleh varibel-variabel lainnya yang tidak diteliti dalam penelitian ini.

Kata kunci: Aplikasi Selly, Penjual Online, kepuasan penjual


Ketersediaan

S01805K038 / S1.KM.SKP / 2019 - 2020PerpustakaanTersedia

Informasi Detail

Nomor Serial
038 / S1.KM.SKP / 2019 - 2020
Penerbit Universitas ARS : Universitas ARS.,
ISBN/ISSN
-
Judul Seri
-
Deskripsi Fisik
-
Subyek

Versi lain

Tidak tersedia versi lain


Lampiran Berkas



Informasi


DETAIL DOKUMEN


Kembali ke sebelumnyaXML Detail