Image of Pengaruh Kualitas Pelayanan dan Brand Image Terhadap Keputusan Berkunjung Museum Geologi Bandung.

Skripsi

Pengaruh Kualitas Pelayanan dan Brand Image Terhadap Keputusan Berkunjung Museum Geologi Bandung.



ABSTRAK
Mitha Febriyanti. (5513006), Pengaruh Kualitas Pelayanan dan Brand Image
Terhadap Keputusan Berkunjung Pada Museum Geologi Bandung.
Museum Geologi Bandung merupakan destinasi wisata yang berlokasi di Jalan
Diponegoro No.54 Bandung, museum ini memiliki ciri khas berupa koleksi
batuan geologi serta fosil hewan yang terdapat di Indonesia. Lokasi yang strategis
dan harga tiket masuk yang terjangkau membuat museum ini ramai dikunjungi
serta menjadi salah satu museum favorit di Kota Bandung. Penelitian ini bertujuan
untuk mengetahui Kualitas Pelayanan dan Brand Image terhadap Keputusan
Berkunjung pada Museum Geologi Bandung; untuk mengetahui pengaruh
Kualitas Pelayanan dan Brand Image Terhadap Keputusan Berkunjung Pada
Museum Geologi Bandung. Penelitian ini berjenis deskriptif verifikatif. Teknik
sampling yang digunakan adalah random sampling dengan pendekatan insidential
sampling dengan sampel sebanyak 100 responden. Teknik analisis yang
digunakan adalah analisis regresi linier berganda, uji T dan uji F. Berdasarkan
hasil hitung koefesien determinasi R² diperoleh bahwa koefesien determinasi yang
diperoleh sebesar 0.335 hal ini berarti bahwa Kualitas Pelayanan dan Brand Image
berpengaruh terhadap Keputusan Berkunjung sebesar 33.5% sedangkan 66.5%
dipengaruhi oleh variabel lain yan tidak di teliti dalam penelitian ini.
Kata Kunci: Kualitas Pelayanan, Brand Image , dan Keputusan Berkunjung


Ketersediaan

S02025K004/S1.STP.SKP/2017-2018Manajemen PariwisataTersedia

Informasi Detail

Nomor Serial
004/S1.STP.SKP/2017-2018
Penerbit UNIVERSITAS BSI BANDUNG : Universitas BSI Bandung.,
ISBN/ISSN
-
Judul Seri
-
Deskripsi Fisik
-
Subyek

Versi lain

Tidak tersedia versi lain


Lampiran Berkas



Informasi


DETAIL DOKUMEN


Kembali ke sebelumnyaXML Detail