Image of SISTEM INFORMASI PENGELOLAAN 
DATA KESAN BERBASIS WEBSITE
(STUDI KASUS: GKPB - FAJAR PENGHARAPAN)

Skripsi

SISTEM INFORMASI PENGELOLAAN DATA KESAN BERBASIS WEBSITE (STUDI KASUS: GKPB - FAJAR PENGHARAPAN)



Abstrak

Sistem informasi saat ini sangatlah diperlukan untuk menunjang kegiatan bisnis
sehingga membantu pekerjaan menjadi lebih efektif dan efisien, begitu juga dengan
Gereja Kristen Perjanjian Baru – Fajar Pengharapan yang memerlukan sistem
informasi untuk menunjang program kegiatan KESAN. Adanya kebutuhan sistem
informasi ini dikarenakan terdapat kendala seperti admin yang harus melakukan
pendataan melalui microsoft excel dan pembuatan rekapitulasi manual, kemudian
ketua KESAN yang melaporkan data absensi anggota setiap minggu melalui
whatsapp, dan juga para pengurus yang kesulitan untuk melihat perkembangan
kesan yang ada dibawah naungannya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengatasi
kendala dalam mengelola data jemaat yang mengikuti kegiatan KESAN. Sistem
informasi ini dibangun menggunakan model waterfall yang terdiri dari tahapan
analisis, desain, pengkodean dan pengujian. Sistem informasi ini dibangun berbasis
website menggunakan PHP framework codeIgniter dan penyimpanan basis data
MySQL. Hasil pada penelitian ini adalah sebuah sistem informasi yang dapat
digunakan untuk mempermudah pekerjaan admin, ketua KESAN dan para penilik
maupun gembala wilayah dalam kegiatan KESAN


Ketersediaan

S02390K039/S1.SI.SKP/2021-2022Sistem InformasiTersedia

Informasi Detail

Nomor Serial
039/S1.SI.SKP/2021-2022
Penerbit : .,
ISBN/ISSN
-

Versi lain

Tidak tersedia versi lain


Lampiran Berkas



Informasi


DETAIL DOKUMEN


Kembali ke sebelumnyaXML Detail