Image of Penerapan Desentralisasi Fiskal, Good Governance, dan Standar Akuntansi Pemerintahan Atas Akuntabilitas Keuangan Pemerintah Daerah Kota bandung

Skripsi

Penerapan Desentralisasi Fiskal, Good Governance, dan Standar Akuntansi Pemerintahan Atas Akuntabilitas Keuangan Pemerintah Daerah Kota bandung



ABSTRAK


Sukmawati (65140063), Penerapan Desentralisasi Fiskal, Good Governance, dan Standar Akuntansi Pemerintahan Atas Akuntabilitas Keuangan Pemerintah Daerah Kota Bandung

Akuntabilitas keuangan menjadi bentuk penilaian bagi suatu daerah, salah satunya adalah opini yang diberikan oleh Badan Pengawas Keuangan (BPK). Desentralisasi fiskal, good governance, dan standar akuntansi pemerintahan diindikasikan menjadi faktor dalam meningkatkan akuntabilitas keuangan suatu daerah. Mengacu pada hal tersebut penelitian ini bertujuan untuk mengkaji penerapan desentralisasi fiskal, good governance, dan standar akuntansi pemerintahan di Pemerintah Daerah Kota Bandung serta dampaknya terhadap akuntabilitas keuangan Pemerintah Daerah di Kota Bandung. Tipe penelitian yang digunakan dalam penelitian ini yaitu tipe deskriptif verifikatif dengan pendekatan kuantitatif. Penelitian ini mengunakan data primer berupan hasil kuesioner terhadap 109 karyawan Badan Pengelola Keuangan dan Aset (BPKA) Kota Bandung. Hasil yang diperoleh dalam penelitian ini menunjukkan bahwa tidak ada pengaruh yang signifikan antara desentralisasi fiskal, good governance, dan standar akuntansi pemerintahan terhadap akuntabilitas keuangan baik secara parsial maupun secara simultan. Hasil lain yang didapat dalam penelitian ini menunjukkan bahwa adanya indikator yang lebih unggul dalam membangun desentralisasi fiskal yaitu indikator desentralisasi pengeluaran, indikator yang membangun good governance yaitu kepatuhan hukum dan strategic vision, serta indikator standar akuntansi pemerintahan yang sama unggulnya dengan satu sama lain. Penelitian ini diharapkan dapat membantu Pemerintah Daerah Kota Bandung dalam meningkatkan akuntabilitas keuangannya melalui pengkajian faktor-faktor pendukung dalam meningkatkan akuntabilitas keuangan.

Kata Kunci: Desentralisasi Fiskal, Good Governance, Standar Akuntansi Pemerintahan, Akuntabilitas Keuangan


Ketersediaan

S00519K011 / S1.AK.SKP / 2018-2019AkuntansiTersedia

Informasi Detail

Nomor Serial
011 / S1.AK.SKP / 2018-2019
Penerbit UNIVERSITAS BSI BANDUNG : .,
ISBN/ISSN
-
Judul Seri
-
Deskripsi Fisik
-
Subyek

Versi lain

Tidak tersedia versi lain


Lampiran Berkas



Informasi


DETAIL DOKUMEN


Kembali ke sebelumnyaXML Detail