Detail Dokumen
Pencarian SpesifikSkripsi
Analisis Profit Margin Untuk Meningkatkan Penjualan Apotek K-23 Cabang Kopo Sayati Kabupaten Bandung
ABSTRAK
Agung Purnama (65140022), Analisis Porfit Margin Terhadap Penjualan Apotek K-24 Kopo Sayati Kabupaten Bandung
Penjualan merupakan kegiatan operasional yang paling utama. Hasil penjualan dapat membantu perusahaan agar tetap bertahan dalam dunia wirausaha. Besarnya keuntungan penjualan dapat diukur dari besarnya profit margin yang didapatkan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh profit margin terhadap penjualan di Apotek K-24 Kopo Sayati. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian survei. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa profit margin mempunyai pengaruh terhadap penjualan. Temuan lain yang terdapat pada penelitian ini bahwa untuk meningkatkan profit margin dapat dilakukan dengan cara menekan biaya operasional. Maka dapat diartikan bahwa meningkat maupun menurunnya profit margin berdampak pada tinggi rendahrnya penjualan yang didapatkan. Hasil penelitian ini diharapkan bisa membantu mempermudah bagian keuangan Apotek K-24 dalam menganalisa laporan keuangan, membantu apoteker untuk mengambil keputusan dan menentukan strategi untuk meningkatkan penjualan serta mewujudkan visi dan misi perusahaan.
Kata kunci: Profit Margin, Penjualan
Ketersediaan
S00556K | 037 / S1.AK.SKP / 2018-2019 | Akuntansi | Tersedia |
Informasi Detail
Nomor Serial |
037 / S1.AK.SKP / 2018-2019
|
---|---|
Penerbit | UNIVERSITAS BSI BANDUNG : ., 2018-2019 |
ISBN/ISSN |
-
|
Versi lain
Tidak tersedia versi lain