Detail Dokumen
Pencarian SpesifikSkripsi
Pengaruh Penagihan Pajak Dengan Surat Paksa dan Tingkat Kepatuhan Wajib Pajak Badan Terhadap Penerimaan Pajak Penghasilan Badan di Kantor Pelayanan Pajak Pratama
ABSTRAK
Atik Zulaikho Valentina (65130063), Penagihan Pajak dengan Surat Paksa dan Tingkat Kepatuhan Wajib Pajak Badan di Kantor Pelayanan Pajak Pratama Bandung Cibeunying Period 2012-2016
Setiap tahunnya Direktorat Jenderal Pajak dituntut untuk meningkatkan penerimaan dari sektor pajak, karena dalam rangka mensukseskan pembangunan penerimaan pajak menjadi sektor yang sangat vital. Penagihan Pajak dengan Surat Paksa dan Kepatuhan Wajib Pajak merupakan faktor-faktor yang mempengaruhi penerimaan pajak. Penelitian ini bertujuan mengetahui apakah secara parsial dan secara simultan Penagihan Pajak dengan Surat Paksa dan Tingkat Kepatuhan Wajib Pajak Badan berpengaruh terhadap Penerimaan Pajak Penghasilan Badan di Kantor Pelayanana Pajak Pratama Bandung Cibeunying Periode Tahun 2012-2016. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif verifikatif dengan pendekatan kuantitatif. Penelitian ini menggunakan data sekunder berupa laporan Penagihan Pajak dengan Surat Paksa, laporan Tingkat Kepatuhan Wajib Pajak Badan, dan laporan Penerimaan Pajak Penghasilan Badan di Kantor Pelayanan Pajak Pratama Cibeunying Bandung Periode 2012-2016, dengan menggunakan metode penelitian analisis regresi linier berganda. Pengujian hipotesis secara parsial (uji t) diperoleh hasil bahwa secara parsial Penagihan Pajak dengan Surat Paksa dan Tingkat Kepatuhan Wajib Pajak Badan berpengaruh tidak signifikan terhadap Penerimaan Pajak Penghasialan Badan, begitu pula dengan hasil yang diperoleh berdasarkan pengujian hipotesis secara simultan (uji F) diperoleh hasil bahwa Penagihan Pajak dengan Surat Paksa dan Tingkat Kepatuhan Wajib Pajak Badan secara simultan berpengaruh tidak signifikan terhadap Penerimaan Pajak Penghasialan Badan di Kantor Pelayanan Pajak Pratama Bandung Cibeunying.
Kata Kunci : Penagihan Pajak denga Surat Paksa, Tingkat kepatuhan Wajib Pajak Badan, dan Penerimaan Pajak Penghasilan Badan.
Ketersediaan
S00623K | 056/S1.AK.SKP/2017-2018 | Akuntansi | Tersedia |
Informasi Detail
Nomor Serial |
056/S1.AK.SKP/2017-2018
|
---|---|
Penerbit | UNIVERSITAS BSI BANDUNG : ., 2017-2018 |
ISBN/ISSN |
-
|
Judul Seri |
-
|
---|---|
Deskripsi Fisik |
-
|
Subyek |
Versi lain
Tidak tersedia versi lain