Image of Pengaruh Return on Equity, Return on Asset dan Earning per Share Terhadap Harga Saham Perusahaan (Penelitian di Sektor Konstruksi dan Bangunan yang Terdaftar pada

Skripsi

Pengaruh Return on Equity, Return on Asset dan Earning per Share Terhadap Harga Saham Perusahaan (Penelitian di Sektor Konstruksi dan Bangunan yang Terdaftar pada



ABSTRAK

Penelitian ini dilakukan pada Sektor Konstruksi dan Bangunan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Fenomena yang terjadi adalah Harga Saham yang sangat fluktuatif, maka investor harus bisa mengambil data yang dapat dijadikan alat analisis atas saham yang beredar. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui dampak yang ditimbulkan atas kinerja rasio profitabilitas yang diwakili oleh Return on Equity (ROE), Return on Asset (ROA) dan Earning Per Share (EPS) perusahaan terhadap harga saham. Metode yang digunakan dalam penelitian ini merupakan metode kuantitatif dengan tipe penelitian deskriptif verifikatif. Data di analisis dari laporan keuangan tahun 2012-2016. Hasil dari analisis regresi linier berganda menunjukan Variabel ROE dan EPS memiliki pengaruh yang positif terhadap Harga Saham. Sementara ROA memiliki pengaruh negatif terhadap Harga Saham. Hasil Uji t menunjukan terdapat pengaruh yang signifikan antara ROA dan EPS terhadap harga saham. Sementara ROE tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap Harga Saham yang ditandai dengan t hitung < t tabel. Dan secara simultan ROE, ROA dan EPS berpengaruh positif terhadap Harga Saham. Yang ditandai dengan F hitung > F tabel. Dengan tingkat signifikansi > 0,005 Nilai R2 sebesar 0,475 artinya 47,5% harga saham dapat dijelaskan oleh ROE, ROA dan EPS dan 52,5% dijelaskan oleh variabel lain. Kesimpulannya ialah setiap perubahan ROE, ROA dan EPS secara simultan akan berpengaruh pada Harga Saham dengan pengaruh yang signifikan.
Kata kunci : Return on Equity, Return on Asset, Earning Per Share, dan Harga Saham.


Ketersediaan

S00631K042/S1.AK.SKP/2017-2018AkuntansiTersedia

Informasi Detail

Nomor Serial
042/S1.AK.SKP/2017-2018
Penerbit UNIVERSITAS BSI BANDUNG : .,
ISBN/ISSN
-
Judul Seri
-
Deskripsi Fisik
-
Subyek

Versi lain

Tidak tersedia versi lain


Lampiran Berkas



Informasi


DETAIL DOKUMEN


Kembali ke sebelumnyaXML Detail