Detail Dokumen
Pencarian SpesifikSkripsi
Sistem Penunjang Keputusan Asesmen Tingkat Disabilitas Calon Perserta Didik Penyandang Tunanetra
ABSTRAK
Febyana Rizki Maharani (16170135), Sistem Penunjang Keputusan Asesmen Tingkat Disabilitas Calon Peserta Didik Penyandang Tunanetra
Kegiatan asesmen terhadap tingkat disabilitas tunanetra pada Sekolah Luar Biasa (SLB) merupakan kegiatan awal yang sangat penting dan merupakan penentu metode pembelajaran yang paling tepat digunakan pada kegiatan belajar mengajar selanjutnya. Kegiatan asesmen pada SLB YPKR A Cicalengka masih menggunakan cara manual dengan mendokumentasikan hasil penilaian pada dokumen cetak yang dinilai sangat tidak efektif. Terlebih lagi orang tua atau wali siswa tidak dapat langsung mengetahui hasil asesmen berdasarkan hasil tes penglihatan siswa. Fasilitas dan pelayanan terhadap kenyamanan pengguna pada aplikasi berbasis web diharapkan dapat diberikan secara maksimal sehingga akan mempermudah kegiatan asesmen yang dilaksanakan pada setiap sekolah. Dengan metode Analytical Hierarchy Process (AHP) yang diimplementasikan ke dalam aplikasi perangkat lunak terbukti mampu menjadi solusi dalam pengimplementasiannya. Dengan penggabungan antara metode AHP dan teknologi aplikasi berbasi web dapat mempermudah kegiatan asesmen pada SLB dan menghasilkan hasil yang lebih akurat.
Kata Kunci: Asesmen, Tunanetra, Penjurusan, Klasifikasi
Ketersediaan
S00945K | 017 /S1.SI.SKP/2018-2019 | Perpustakaan | Tersedia |
Informasi Detail
Nomor Serial |
017 /S1.SI.SKP/2018-2019
|
---|---|
Penerbit | UNIVERSITAS BSI BANDUNG : Universitas BSI Bandung., 2018-2019 |
ISBN/ISSN |
-
|
Judul Seri |
-
|
---|---|
Deskripsi Fisik |
-
|
Subyek |
Versi lain
Tidak tersedia versi lain