No image available for this title

Skripsi

Sistem Informasi Pemberian Kredit Uang Menggunakan Metode Analytical Hierarchy Process (AHP)



ABSTRAK


Ai Suwarni (16150104), Sistem Informasi Pemberian Kredit Uang Menggunakan Metode Analytical Hierarchy Process (AHP).

Koperasi Pegawai Pemerintah Kota Bandung (KPKB) merupakan koperasi yang melayani jasa simpan pinjam atau kredit bagi setiap anggotanya. Ada dua jenis kredit yang terdapat di KPKB yaitu kredit uang dan kredit barang. KPKB menerima kurang lebih 250 permohonan kredit uang perbulan, sehingga menyebabkan lambatnya proses pemberian persetujuan kredit uang tersebut. Maka dari itu dibutuhkan suatu sistem informasi yang mempunyai fasilitas dari mulai pengajuan kredit, pengolahan data pengajuan kredit yang di dalamnya terdapat fasilitas pembantu dalam proses penilaian layak tidaknya suatu pengajuan kredit, sampai proses dikeluarkaannya persetujuan. Metode yang digunakan dalam perancangan sistem informasi pemberian kredit uang ini yaitu metode waterfall dengan bantuan metode komputasi yaitu metode AHP. Bahasa pemrograman yang digunakan diantaranya PHP dan HTML serta database-nya menggunakan MySQL. Dengan adanya website ini, dapat memberikan kemudahan kepada setiap anggota koperasi dalam proses pengajuan kredit sampai persetujuan atas pengajuan kreditnya dikeluarkan. Keputusan yang dikeluarkan akan lebih cepat dan akurat karena adanya suatu metode yang membantu dalam proses analisa dan penilaian suatu pengajuan kredit.


Kata Kunci: Website, Kredit, AHP, Waterfall


Ketersediaan

S01048K019 / S1.SI.SKP /2016 - 2017PerpustakaanTersedia

Informasi Detail

Nomor Serial
019 / S1.SI.SKP /2016 - 2017
Penerbit UNIVERSITAS BSI BANDUNG : .,
ISBN/ISSN
-
Judul Seri
-
Deskripsi Fisik
-
Subyek

Versi lain

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL DOKUMEN


Kembali ke sebelumnyaXML Detail