Image of ANALISIS PENERIMAAN DAN PENGGUNAAN APLIKASI GOJEK MODEL UTAUT (STUDI KASUS : SMK MVP ARS INTERNASIONAL)

Skripsi

ANALISIS PENERIMAAN DAN PENGGUNAAN APLIKASI GOJEK MODEL UTAUT (STUDI KASUS : SMK MVP ARS INTERNASIONAL)



Aplikasi Gojek merupakan aplikasi berbasis android yang menjadi pintu masuk
bagi pelanggan untuk mendapatkan layanan yang disediakan PT Gojek Indonesia.
Penelitian ini dilakukan untuk menganalisa faktor-faktor yang mempengaruhi
penerimaan dan penggunaan aplikasi Gojek menggunakan model Unified Theory
of Acceptance and Use of Technology (UTAUT) dengan 4 variabel bebas dan 1
variabel terikat yaitu ekspektasi kinerja, ekspektasi usaha, faktor sosial, kondisikondisi pemfasilitasi, dan niat perilaku. Penelitian ini dilakukan terhadap 100
responden pengguna aplikasi Gojek pada SMK MVP Ars Internasional. Metode
pengumpulan data yang dilakukan adalah observasi, kuesioner, dan studi pustaka.
Metode pengolahan data yang digunakan adalah regresi linear berganda yang
menggunakan software SPSS 22. Dari pengolahan data tersebut didapatkan hasil
bahwa variabel ekspektasi kinerja, ekspektasi usaha, faktor sosial dan kondisikondisi pemfasilitasi memiliki nilai korelasi sebesar 0,867 terhadap niat perilaku,
artinya antara variabel independen dan dependen dalam penelitian ini memiliki
hubungan yang sangat kuat, nilai R Square (R2
) sebesar 75,2% sedangkan sisanya
dipengaruhi variabel lain, nilai F hitung sebesar 72,141. Dengan demikian dapat
disimpulkan bahwa secara simultan, variabel ekspektasi kinerja, ekspektasi usaha,
faktor sosial, dan kondisi-kondisi pemfasilitasi berpengaruh secara positif dan
signifikan terhadap niat perilaku aplikasi Gojek. Sedangkan secara parsial, hanya
variabel ekspektasi kinerja dan faktor sosial yang memiliki pengaruh positif dan
signifikan terhadap niat perilaku aplikasi Gojek. Sedangkan variabel ekspektasi
usaha dan kondisi-kondisi pemfasilitasi tidak memiliki pengaruh positif dan
signifikan terhadap niat perilaku dalam menggunakan aplikasi Gojek.


Ketersediaan

S01764K083 / S1.SI.SKP / 2019 - 2020Sistem InformasiTersedia

Informasi Detail

Nomor Serial
083 / S1.SI.SKP / 2019 - 2020
Penerbit Universitas ARS : Universitas ARS.,
ISBN/ISSN
-

Versi lain

Tidak tersedia versi lain


Lampiran Berkas



Informasi


DETAIL DOKUMEN


Kembali ke sebelumnyaXML Detail