Detail Dokumen
Pencarian SpesifikSkripsi
FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KEKURANGAN ENERGI KRONIK (KEK) PADA IBU HAMIL DI WILAYAH PUSKESMAS MARGAHAYU RAYA KOTA BANDUNG
Kekurangan energi kronik yaitu suatu keadaan ibu hamil yang menderita kekurangan makanan yang berlangsung lama (kronik) dengan berbagai timbulnya gangguan kesehatan pada ibu hamil. Ibu hamil yang mengalami KEK akan berdampak buruk pada dirinya maupun bayi yang dikandungnya. Kekurangan Energi Kronik pada masa kehamilan akan mengakibatkan Bayi Berat Badan Lahir Rendah (BBLR) dan KEK di pengaruhi oleh factor asupan makan, pendidikan, pengetahuan ibu tentang gizi, dan pendapatan.Tujuan penelitian ini ialah mengidentifikasikan faktor-faktor yang berhubungan dengan Kekurangan energi kronik (KEK), (asupan makanan, pendidikan, pengetahuan ibu, dan pendapatan keluarga,) pada ibu hamil di wilayah Puskesmas Margahayu Raya, menggunakan pendekatan kuantitatif cross sectional. Populasi pada penelitian ini ialah seluruh ibu hamil yang berdomisili dan datang berkunjung ke Puskesmas Margahayu Raya yang berjumlah 628 orang. Sampel yang digunakan 46 orang dengan metode accidental sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner dalam bentuk Google Form terhadap ibu hamil yang mengalami KEK. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, sebagian besar responden 25 (54,3%) tidak mengalami kejadian KEK. Asupan Makanan menunjukkan bahwa seluruh responden 46 (100%) mengalami Asupan Makanan yang kurang baik. Pengetahuan Ibu Tentang Gizi menunjukkan bahwa, seluruh responden 46 (100%) mengalami Pengetahuan Ibu Tentang Gizi yang kurang baik. Terdapat hubungan antara Asupan Makanan dengan kejadian KEK pada Ibu Hamil dengan hasil uji statistik nilai p-value 0.010 (p= > 0.05. Tidak terdapat hubungan antara pendidikan dengan kejadian KEK pada Ibu Hamil dengan hasil uji statistik nilai p-value 0.620 (p=> 0.05. Tidak terdapat hubungan antara Pengetahuan Ibu Tentang Gizi dengan kejadian KEK pada Ibu Hamil dengan hasil uji statistik nilai p-value 0.586 (p=< 0.05). Tidak terdapat hubungan antara Pendapatan dengan keadian KEK pada Ibu Hamil dengan hasil uji statistik nilai p-value 0.998 (p=> 0.05). Oleh karena itu diharapkan peneliti selanjutnya untuk lebih mengembangkan karakteristik responden yang diteliti dan untuk melanjutkan faktor-faktor yang belum di teliti.
Ketersediaan
S02070K | 009/S1.KP.SKP/2020-2021 | Ilmu Keperawatan | Tersedia |
Informasi Detail
Nomor Serial |
009/S1.KP.SKP/2020-2021
|
---|---|
Penerbit | : ., 2020 |
ISBN/ISSN |
-
|
Judul Seri |
-
|
---|---|
Deskripsi Fisik |
-
|
Subyek |
Versi lain
Tidak tersedia versi lain