Image of INTERELASI PENJUALAN DAN MINAT BELI KONSUMEN 
TERHADAP INOVASI LAYANAN ANTAR JEMPUT PAKET 
DAN SURAT PT POS INDONESIA CABANG CIBATU GARUT

Skripsi

INTERELASI PENJUALAN DAN MINAT BELI KONSUMEN TERHADAP INOVASI LAYANAN ANTAR JEMPUT PAKET DAN SURAT PT POS INDONESIA CABANG CIBATU GARUT



Abstrak

PT Pos Indonesia bertransformasi dengan pembaharuan pelayanan yaitu layanan
Q9Plus. Layanan tersebut merujuk pada salah satu produk yaitu antar jemput paket dan
surat dengan menyediakan petugas penjemputan dan sarana transportasi. Petugas
penjemputan paket dan surat disebut O-Ranger. Pemenuhan tersebut bertujuan
memudahkan petugas ketika penjemputan, pengambilan, dan pemprosesan. Inovasi
layanan antar jemput paket dan surat tersebut dimanfaatkan oleh beberapa online shop
untuk kemudahan pengiriman barang. Dengan demikian, penjualan PT Pos Indonesia
Cabang Cibatu Garut mengalami perubahan sehingga layanan tersebut dapat mmenarik
minat dan perhatian konsumen. Tujuan dalam penelitian ini untuk mengetahui
interelasi penjualan dan minat beli konsumen terhadap inovasi layanan antar jemput
paket dan surat PT Pos Indonesia Cabang Cibatu Garut. Metode dalam penelitian ini
adalah metode kuantitatif dengan dengan desain penelitian deskriptif dan verifikatif.
Penentuan sampel menggunakan rumus lemeshow dan perolehannya sebanyak 96
responden dengan metode probability sampling dan teknik stratified random sampling.
Responden dalam penelitian ini adalah masyarakat Kecamatan Cibatu Garut. Penelitian
ini menggunakan program SPSS (Statistical Product and Service Solutions) yang
bertujuan untuk mengukur pengaruh pnjualan dan minat beli terhadap inovasi layanan
antar jemput paket dan surat PT Pos Indonesia Cabang Cibatu Garut serta
menggunakan uji hipotesis t dan F untuk mengetahui secara parsial dan simultan. Hasil
penelitian menunjukkan secara parsial penjualan dan minat beli berpengaruh positif
dan signifikan terhadap inovasi. Hasil penelitian menunjukkan secara simultan
penjualan dan minat beli berpengaruh secara signifikan terhadap inovasi.


Ketersediaan

S02820K031/S1.MJ.SKP/2022-2023ManajemenTersedia

Informasi Detail

Nomor Serial
031/S1.MJ.SKP/2022-2023
Penerbit : .,
ISBN/ISSN
-
Judul Seri
-
Deskripsi Fisik
-
Subyek

Versi lain

Tidak tersedia versi lain


Lampiran Berkas



Informasi


DETAIL DOKUMEN


Kembali ke sebelumnyaXML Detail