Image of PENGARUH MOTIVASI KERJA, BEBAN KERJA DAN 
KEPUASAN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN PT 
SILVER KRIS BANDUNG

Skripsi

PENGARUH MOTIVASI KERJA, BEBAN KERJA DAN KEPUASAN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN PT SILVER KRIS BANDUNG



Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh motivasi kerja, beban kerja
dan kepuasan kerja terhadap kinerja karyawan di PT. Silver Kris Bandung.
Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif.dan.verifikatif dengan
pendekatan kuantitatif. Yang menjadi objek dalam penelitian ini ialah karyawan
PT. Silver Kris Bandung dengan jumlah sampel 89 orang. Teknik sampling yang
digunakan pada penelitian ini adalah metode Acindental Purposive Random
Sampling. Analisis statistik data yang dipakai pada penelitian ini ialah analisis
regresi linear berganda dengan menggunakan IBM SPSS statistic 20. Hasil
penelitian ditemukan bahwa motivasi kerja, beban kerja, kepuasan kerja dan
kinerja karyawan di PT. Silver Kris Bandung sudah baik. Adanya pengaruh yang
signifikan antara motivasi kerja, beban kerja dan kepuasan kerja secara simultan
terhadap kinerja karyawan di PT. Silver Kris Bandung. Adanya pengaruh yang
signifikan antara motivasi kerja secara parsial terhadap kinerja karyawan pada PT.
Silver Kris Bandung. Adanya pengaruh yang signifikan antara beban kerja secara
parsial terhadap kinerja karyawan pada PT. Silver Kris Bandung. Kepuasan kerja
tidak berpengaruh secara signifikan terhadap kinerja karyawan pada PT. Silver
Kris Bandung secara simultan. Oleh karena itu hal ini dapat digunakan oleh pihak
perusahaan sebagai bahan evaluasi atas hasil kinerja sehingga bisa menjadi bahan
pertimbangan untuk mengambil keputusan dalam memperbaiki kinerja karyawan
pada perusahaan. Penelitian ini ada persamaan judul dengan penelitian lainnya,
namun ada perbedaan yang terjadi dipenelitian ini. Perbedaannya yaitu hasil untuk
variabel motivasi kerja, beban kerja serta kepuasan kerja yang terjadi di PT. Silver
Kris Bandung, yang menunjukkan bahwa indikator dari variabel motivasi kerja
dan beban kerja mempunyai nilai dan pengaruh yang lebih besar dibandingkan
dengan variabel kepuasan kerja


Ketersediaan

S02850K060/S1.MJ.SKP/2022-2023ManajemenTersedia

Informasi Detail

Nomor Serial
060/S1.MJ.SKP/2022-2023
Penerbit : .,
ISBN/ISSN
-
Judul Seri
-
Deskripsi Fisik
-
Subyek

Versi lain

Tidak tersedia versi lain


Lampiran Berkas



Informasi


DETAIL DOKUMEN


Kembali ke sebelumnyaXML Detail