No image available for this title

Tesis

PERANAN KEPALA SEKOLAH DALAM MENINGKATKAN MUTU PENDIDIKAN (Studi Kasus di SMP Nurul Qolby Berbasis Manajemen Sekolah)



ABSTRAK

Berdasarkan ciri khas yang dimiliki Sekolah Menengah Pertama Nurul Qolby sebenarnya telah memiliki modal dasar untuk tumbuh dan berkembang dengan baik. Tetapi pada kenyataanya hingga saat ini sekolah masih dianggap sebagai sekolah swasta alternatif oleh masyarakat. Secara internal sekolah telah menerapkan Manajemen Berbasis Sekolah tetapi peran kepala sekolah masih rendah. Berdasarkan hal-hal tersebut maka peneliti akan melakukan penelitian terkait dengan peranan Kepala Sekolah dalam meningkatkan mutu pendidikan di sekolah Nurul Qolby melalui Manajemen Berbasis Sekolah. Tujuan penelitian ini adalah 1) Mengetahui peranan Kepala Sekolah dalam meningkatkan mutu pendidikan di sekolah Nurul Qolby melalui Manajemen Berbasis Sekolah yang ditinjau berdasarkan aspek kompetensi, 2) Mengetahui peranan Kepala Sekolah dalam meningkatkan mutu pendidikan di sekolah Nurul Qolby melalui Manajemen Berbasis Sekolah yang ditinjau berdasarkan aspek kepemimpinan, 3) Mengetahui peranan Kepala Sekolah dalam meningkatkan mutu pendidikan melalui Manajemen Berbasis Sekolah yang ditinjau berdasarkan aspek peningkatan kualitas pendidikan, 4) Mengetahui peranan Kepala Sekolah dalam meningkatkan mutu pendidikan melalui Manajemen Berbasis Sekolah yang ditinjau berdasarkan peningkatan mutu pendidikan. Hasil penelitian menunjukan bahwa Ada beberapa komponen yang memiliki hasil penilaian yang kuran baik seperti kompetensi kepribadian, administrasi dan keuangan, kewirausahaan, suvervisi, kunjungan sosial yang bersifat kerjasama yang terkait dengan peningkatan efektivitas dan efisiensi. Berdasarkan hasil penilaian tugas dan fungsi diketahui bahwa fungsi konsultasi dan fungsi delegasi masih kurang baik. Berdasarkan hasil penilaian peningkatan kualitas pendidikan diketahui bahwa komponen penilaian berdasarkan standar isi, standar proses, berdasarkan sarana dan prasarana masih kurang baik. Berdasarkan hasil penilaian kualitas pendidikan berdasarkan MBS diketahui bahwa masih ada beberapa komponen yang memiliki penilaian kurang baik yaitu kemampuan kepala sekolah dalam memberdayakan guru untuk melaksanakan proses pembelajaran dengan baik, lancar, dan produkti.


Ketersediaan

T00117S030/S2.MM.TESIS/2020Manajemen S2Tersedia

Informasi Detail

Nomor Serial
030/S2.MM.TESIS/2020
Penerbit : .,
ISBN/ISSN
-
Judul Seri
-
Deskripsi Fisik
-
Subyek
-

Versi lain

Tidak tersedia versi lain


Lampiran Berkas



Informasi


DETAIL DOKUMEN


Kembali ke sebelumnyaXML Detail